Isu Ambulance di Rumah Kapus dibantah keras

RIAUMERDEKA-Kepala Puskesmas Kunto Darussalam Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Rika Fitrianti, S, Keb bantah keras dengan isu yang beredar, terkait Mobil Ambulance yang kerap parkir dirumahnya.

Hal itu disampaikan oleh Rika Fitrianti, S, Keb melalui Andi yang mengaku sebagai Humas Puskesmas Kunto Darussalam kepada Wartawan Riaumerdeka.com, Senin (25/9/2023).

"Sebelumnya pemakaian Ambulance Lost Kontrol hingga penggunaan Ambulance tidak terkendali, makanya di kontrol oleh Kapus, agar pemakaiannya sesuai SOP,"ujar Andi.

Ia juga menjelaskan, bahwa sebelumnya Ambulance merek Innova itu terlantar karena rusak di bagian pom nya hingga Kapus yang baru mengambil kebijakan untuk melakukan perbaikan.

Lebih lanjut ia mengatakan, besaran biaya yang dikeluarkan dari uang pribadi Kapus, untuk perbaikan kijang innova itu sebesar Rp.22.000.000,00. (dua puluh dua juta rupiah).

Berdasarkan itu, Kapus Kunto mengambil penuh Wewenang untuk pemakaiam Ambulance tersebut agar terkontrol dan dipakai secara baik.

Ia menjelaskan, di Puskesmas Kunto Darussalam ada dua unit Ambulance yang digunakan stanbay yaitu isuzu Pather dan Kijang Innova.

Namun pada saat Wartawan mendatangi Puskesmas tersebut, Kedua ambulance tidak berada ditempat, namun Andi mengatakan satu unit sedang dipakai dan satu unit lagi sedang di Doorsmeer.
(Esra)

TERKAIT