Danramil 08/TDN Gelar Pisah Sambut di Markas Koramil Ujungbatu


RIAU MERDEKA - Koramil 08/TDN Kabupaten Rokan Hulu ((Rohul)  melaksanakan pisah sambut dari  Danramil Kapten Inf Saiful Arif kepada Kapten Arm Alza Septendi di markas Koramil 08/TDN Ujungbatu Selasa, (15/10/2019/. Pisah sambut tersebut mengangkat tema, "Yang pergi meninggalkan kesan, Yang datang membawa harapan".

Hadir Camat Ujungbatu, Arie Gunadi,S.STP. Kapolsek Ujungbatu AKP Amru Hutauruk, Kapolsek Tandun AKP S Sinaga,SH Ketua LKA Ujungbatu Dhanil Malik dan seluruh jajaran prajurit anggota Koramil 08/TDN. 

Danramil Kapten Inf Saiful Arif dalam kata sambutannya, mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat karena telah mendukung program dan telah melakukan antisipasi kebakaran lahan dan hutan. Hal itu dapat dibuktikan dengan minimnya titik api ditemuan oleh hotspot diwilayah Kecamatan Ujungbatu.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh Unsur Pemerintah Kecamatan Ujungbatu yang telah mendukung program pencegahan Kebakaran Lahan dan Hutan (Karlahut) selama saya bertugas di Kecamatan Ujungbatu. Saya akan menempati posisi baru sebagai staf personalia Kodim 003/KPR. Marilah kita bersama sama bersinergi dengan elemen masyarakat dalam membangun daerah. Satu hal kebanggan yang saya rasakan pada bulan bulan lalu secara resmi saya telah diangkat sebagai anak cucu kemenakan salah satu suku yang ada di Ujungbatu, "papar Kapten Saipul Arif mengakhiri kata sambutannya. 

Sementara Danramil 08/TDN Kapten Arm Alza Septendi dalam perkenalan melalui pidatonya menerangkan, Kisah perjalanan karir dan tugasnya yang diemban dalam menjalankan amanah. Selanjutnya Kapten Alza Septendi berharap kepada seluruh undangan yang hadir untuk menyampaikan kepada masyarakat agar tidak membakar lahan dan hutan. "Marilah kita menjaga lingkungan sekitar agar terhindar dari Karlahut dan bahaya narkoba dalam menjaga anak anak serta seluruh anggota keluarga, "imbuhnya. 

Penulis : Palasroha Tampubolon
Email    : redaksi.riaumerdeka@gmail.com

TERKAIT