SMAN 2 Ujungbatu Louncing Kewirausahaan Siswa di RM mart


RIAU MERDEKA - Gebyar kewirausahaan SMAN 2 Ujungbatu,  Kabupaten Rokanhulu (Rohul)  merupakan lounching produk kewirausahaan siswa-siswi yang dilaksanakan dipusat perbelanjaan terkemuka yakni di RM mart Jalan Sudirman Ujungbatu, Sabtu, (19/10/2019). Demikian disampaikan Ketua Panitia Irdian Febri S. Pd kepada www.riaumerdeka.com usai sesi pengambilan foto di salah satu stand kewirausahaan siswa-siswi SMAN 2 Ujungbatu. 

Dikatakan, Program ini merupakan tindak lanjut dari bantuan pemerintah melalui direktorat pembinaan SMA Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, yang beberapa waktu lalu telah dilakukan sosialisasi dan pelatihan.

Sementara produk yang dihasilkan dari program kewirausahaan  adalah berbagai macam aneka kripik. Seperti keripik Sirih, Keripik daun singkong, Keripik terong, Keripik Kentang, Keripik wortel, Keripik ubi ungu, Keripik pisang keju dan seluruh aneka keripik itu nantinya akan dijual di pusat perbelanjaan yang tersebar di wilayah Kabupaten Rokanhulu. 

"Diharapkan siswa siswi SMAN 2  Ujungbatu, khususnya yang telah memiliki jiwa enterpreneur untuk terus mengembangkan skil dan potensi yang ada saat ini, "harap  Irdian febri S.Pd.

Kepala sekolah SMAN 2 Ujungbatu Malhadi, S.Pd.M.Pd menambahkan, Bahwa gebyar dan Louncing kewirausahaan juga di isi dengan berbagai perlombaan lagu Melayu, Tingkat SMP, MTS,SMA dan  SMK, sekaligus lomba mewarnai tingkat Kabupaten Rohul.  Sementara hasil penilaian dan keputusan dewan juri lomba lagu melayu menetapkan, Juara 1 MTSN 1 Rokan Hulu, Juara 2 SMPN 2 Ujungbatu dan juara 3. adalah SMAN 1 Rokan IV Koto.

Hadir pada kesempatan itu Perwakilan Polsek Ujungbatu, Perwakilan sekolah, ratusan siswa dan siswi dan undangan lainnya yang memadati tempat acara berlangsung. 

Penulis : Palasroha Tampubolon
Email    : redaksi.riaumerdeka@gmail.com



TERKAIT